Kamis, 10 Januari 2019

BAKAT DAN MINAT

BAKAT
Bakat ( aptitude ) adalah kemampuan bawaan yang merupakan potensi yang masih perlu dikembangkan dan dilatih untuk mencapai suatu kecakapan, pengetahuan, dan keterampilan khusus.
Bakat dapat dibedakan menjadi 3 :
1. Bakat Alam
2. Bakat Turunan
3. Bakat Kebiasaan

MINAT
Minat merupakan suatu kecenderungan subyek yang menetap untuk merasa tertarik pada bidang studi tertentu ( objek) dan merasa senang untuk mempelajari materi itu.
Sedangkan Minat belajar adalah suatu keinginan seseorang yang kuat untuk melakukan perubahan tingkah laku guna memperoleh ilmu pengetahuan.
Ditinjau dari timbulnya, minat di dalam proses belajar mengajar dibagi menjadi tiga, antara lain sebagai berikut :
1. Minat Volunter : adalah proses minat yang timbul dengan sendirinya dari pihak pelajar tanpa adanya pengaruh dari luar.
2. Minat Involunter : adalah minat yang timbul dari dalam diri pelajar karena pengaruh situasi yang diciptakan oleh pengajar (guru)
3. Minat Non Volunter : adalah minat yang timbul secara sengaja atau diharuskan oleh para guru, sehingga minat dalam diri siswa yang sebelumnya tidak ada menjadi ada.

(Sumber : Modul Sportif Bahan Ajar Bimbingan dan Konseling. CV. Harapan Baru)